KPC Salurkan 40 Ekor Sapi Qurban Idul Adha

Tradisi tahunan untuk mendistribusikan bantuan hewan qurban berupa sapi, kembali dilakukan PT Kaltim Prima Coal (KPC). Perusahaan tambang batubara yang beroperasi di Sangatta dan Bengalon itu, membagikan 40 ekor sapi qurban sebagai wujud rasa syukur dan mengembangkan semangat berbagi untuk masyarakat.

Hewan qurban dalam rangka perayaan Idul Adha 1439 Hijriah itu didistribusikan di wilayah sekitar tambang KPC dan berbagai daerah tempat KPC berkantor. Daerah yang menjadi tujuan adalah wilayah Kutai Timur, Samarinda, Balikpapan dan Jakarta.

Terlihat bahwa untuk wilayah Sangatta Utara diberikan sebnayak 15 ekor sapi, Sangatta Selatan sebanyak tiga ekor, Bengalon 11 ekor dan Rantau Pulung sebanyak empat ekor sapi. Sementara untuk wilayah Samarinda didistribusikan sebanyak empat ekor, Balikpapan dua ekor dan satu ekor untuk stakeholders wilayah Jakarta. Pendistribusian sapi qurban telah dilakukan KPC sejak Senin-Selasa (20-21/8).

Manager External Relation KPC Yordhen Ampung mengatakan, hewan qurban yang didistribusikan itu tersebar di berbagai lembaga dan kelompok masyarakat. Hal itu agar pendistribusian daging dari hewan qurban tersebut bisa menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan.(*)