Tim Siaga Bencana KPC  Bantu Pengobatan dan Distribusi Logistik Korban Banjir Mahulu

Pada, Jumat (24/5/2024), adalah hari terakhir Tim Tanggap Bencana PT Kaltim Prima Coal (KPC), yang bertugas membantu korban banjir di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Provinsi Kalimantan Timur.

Superintendent Emergency Preparedness and Response Setiady melaporkan, tim KPC telah bekerja di Mahulu sejak tanggal 20 Mei 2024 lalu. Mereka berangkat dari Sangatta, pada Minggu, 19 Mei 2024 dan tiba di Mahulu pada Senin 20 Mei 2024.

Anggota tim ini terdiri dari enam orang, antara lain, Nursyah Alam (Ketua Tim), dr Ronald (ISOS), Erwin (Paramedis ISOS) dan tiga orang anggota Rescue, yakni, Wahyudi Ali, Heri Kiswanto dan Rahmat Samaing.


Setiady melaporkan, selama empat hari di Mahulu, Tim Tanggap Bencana KPC bergabung bersama Tim Tanggap Bencana, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Mereka bekerja di bawah komando Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Mahulu dan Puskesmas dan Dinas Kesehatan setempat.

Fokus utama tim KPC adalah pelayanan kesehatan dan distribusi bantuan logiskan kepada posko-posko pengungsian. Selama pelayanan kesehatan, tim KPC melakukan tindakan medis terhadap 125 orang warga koran bencana banjir.

Pelayanan kesehatan mencakup, pasien laki-laki 55 orang dan perempuan 70 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak tujuh orang merupakan pasien bayi, Balita 10 orang, anak-anak 16 orang, pasien dewasa 70 orang dan lansia Lansia 22 orang.

Pengiriman Tim Tanggap Bencana selalu dilakukan KPC setiap ada bencana besar di tanah air. Tim ini berkoodinasi dengan Tim Tanggap Bencana ESDM, yang mana anggotanya merupakan Perusahaan di bawah supervisi Kementeria ESDM. “Semoga dengan bantuan dan partisipasi tim KPC dalam siaga bencana banjir Mahakam Ulu dapat meringankan penderitaan saudara kita yg terdampak bencana banjir. Kegiatan ini sebagai bagian dari komitmen KPC untuk memberikan manfaat kepada masyarakat,” kata Setiyadi.(*)